Begini Trik Sederhana Mencegah dan Mengatasi Kode Error 12 di Yamaha Aerox 155

Fadhliansyah - Minggu, 31 Maret 2019 | 08:00 WIB
Dokumentasi ARCI
Soket CPS terbakar yang menyebabkan kode Error-12 di Yamaha Aerox 155

MOTOR Plus-online.com - Buat pemilik Yamaha Aerox 155 yang ingin mencegah atau mengatasi munculnya kode error 12, cek artikel ini sampai habis.

Kode error 12 ini muncul karena soket kabel spull yang dihinggapi air sehingga membuat korsleting.

"Kode error 12 itu munculnya akibat korsleting di soket kabel spull, penyebabnya bisa karena air atau kotoran," buka Bagus Rendi, salah satu punggawa bengkel Voltus Light Werks.

Cara mencegahnya sebenarnya cukup mudah, yaitu gunakan sealant yang biasa dipakai untuk kelistrikan.

Baca Juga : Ini Kronologi Kecelakaan Ayah Uut Permatasari Yang Membuatnya Sedih

Baca Juga : Sama Naik Yamaha M1, Valentino Rossi Kalah Kencang Dari Vinales, Ini Bedanya

Dolly Rinjani
Kode Error 12 muncul di speedometer Yamaha Aerox 155

"Lalu supaya enggak masuk air, dasar atau bokong soketnya saya lapisi lagi sealant, sampai sekarang masih aman," tambah pria yang juga pengendara Yamaha Aerox 155 ini.

Tapi, kalau sudah terlanjur gosong sebaiknya jangan disambung langsung.

"Memang kalau disambung langsung enggak akan masuk air dan korslet lagi, tapi akan repot kalau bongkar mesin. Jadi, harus potong kabel lagi nanti," lanjut pria ramah ini.

Rendi menyarankan untuk menganti soket yang gosong dengan soket kepunyaan mobil.

Baca Juga : Sadis Honda C70 Jadul Dipasangi Mesin Daytona 200 cc Mantaf Kuy

Isal/griddOto.com
Ini sealant untuk soket Yamaha Aerox 155

"Kalau sudah gosong, kabelnya dibersihkan dulu, kemudian soketnya diganti dengan soket mobil yang lebih tebal tapi berukuran sama," ucapnya lagi.

Setelah itu, tetap gunakan sealant pada soket yang baru diganti.

"Jangan lupa dasar atau bokong soketnya juga dikasih sealant lagi," pungkasnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular