Bikin Gaya Rat Bike Tapi Mulus, Nah Ini Motornya Bro Honda C-70

Motorplus,Rudy Hansend - Sabtu, 20 April 2019 | 20:34 WIB
MOTOR Plus
•Bodi dibakar, lalu dipernish! Efek karat pun muncul

Sedikit beda dengan rat bike yang beneran rat bike, Honda C70 ini justru terlihat sangat apik dan ‘nyeleneh’.

Mulai dari kaki-kaki, yang memakai pelek depan Rossi berukuran 17 inci dengan lebar 1,85 inci.

Sedangkan pelek belakang, aplikasi pelek custom berukuran 2,50X16.

Baca Juga : Bikin Penasaran, Begini Tampang Matic 150 Cc Terbaru yang Lebih Murah dari NMAX, Rangkanya Aja Baja

Agar terlihat makin ‘galak’, fork depan menggunakan milik C70.

Tapi,ditambah springer variasi. Jadi, kesan klasiknya juga makin kuat.

MOTOR Plus
Setang tinggi tuh!

Apalagi,setang adopsi gaya ape hanger.

So, bisa terlihat macam choppers juga sedikit deh. He,he,he.

Baca Juga : Enggak Semua Yang Mulus Itu Bagus, Begini Korekan Head Yang Benar

Layaknya rat bike, pedal rem belakang dan operan gigi pun memakai gir motor bekas yang sudah tidak terpakai.

Bahkan, selain andalakan part-part sepeda motor lain, C70 ini pun menggunakan part sepeda yang bukan motor.

Wkwkwkwk.... Maksudnya, pakai sepeda yang bicycle.

Seperti, pedal sepeda untuk selahan kick stater.

Apik tenan...!


DATA MODIFIKASI

Ban depan IRC 3,00x17
Ban belakang IRC 90/100-16
Swing arm Honda GL
Teromol belakang Honda Mega Pro
Rangka  Honda Pispot


 


Artikel ini sudah dimuat di Tabloid MOTOR Plus edisi 794 th 2014

Source : MOTOR Plus
Penulis : Motorplus
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular