Polres Palu Kembalikan Motor Honda CBR 150R Curian ke Pemiliknya

Indra Fikri - Rabu, 3 April 2019 | 21:30 WIB
TribunPalu.com
Polres Palu menyerahkan motor korban pencurian kendaraan bermotor

MOTOR Plus-online.com - Penyidik Reskrim Polres Palu, resmi menyerahkan satu unit motor kepada pemiliknya, Rabu (3/4/2019).

Motor merk Honda CBR 150R berwarna Merah itu merupakan barang bukti kasus tindak pidana pencurian kendaraan bermotor.

Motor tersebut diserahkan untuk dipinjam pakai oleh pemilik yang sah.

"Barang bukti ini dapat dikeluarkan, dengan surat permohonan pinjam pakai barang bukti yang ditandatangani oleh pihak yang bermohon dengan menunjukkan Surat Tanda Terima Laporan (STTL) kepada pihak Kepolisian," ujar Kanit I Krimum Satreskrim Polres Palu, Ipda Abdurrahman Afif Hasibuan.

Baca Juga : Pengepul Barang Bekas Dapet Rejeki Nomplok, Motor Yamaha Scorpio Enggak Laku Dijual Malah Diginiin

Baca Juga : Cilandak Mencekam, Fortuner Ogah Diderek Tabrak Driver Ojek Online

Ipda Abdurrahman Afif Hasibuan mengatakan dalam kasus curanmor pihaknya selalu menghubungi pemilik kendaraan, apabila pihaknya berhasil menemukan kendaraan yang dicuri.

Karena di setiap laporan polisi, pasti ada tercantumkan nomor kontak pelapor.

"Kendaraan kami pinjam pakaikan, dan apabila kendaraan tersebut diperlukan untuk pengajuan ke kejaksaan, kami akan meminjam kembali sebagai bukti tindak kejahatan, dan akan di kembalikan lagi setelah semua proses persidangan selesai," jelasnya.

Kepada Tribunpalu.com, pemilik motor, Elvandi Brain Yakop mengungkapkan dirinya sangat bersyukur.

Baca Juga : Gak Usah Berharap Dengan Yamaha NMAX Facelift 2019, NMAX Dibikin Gini Juga Keren Kok!

Source : TribunPalu.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.