Kebersamaan Sambil Seru-seruan Dominasi Acara Fun Riding Addressia Jilid 2

Ahmad Ridho - Rabu, 10 April 2019 | 14:40 WIB
Dok Addressia
Fun Riding bareng Addressia jilid 2.

Baca Juga : Suzuki Shogun Misterius Bikin Panik Warga, Terparkir Sebulan di Depan Rumah Sakit

Kunjungan ini diadakan dalam rangka bersilaturahmi untuk saling kenal dan sharing antara Dealer Suzuki SMG Purwakarta dengan Addressia dan peserta fun riding bareng yang berlangsung seru dan hanyut dalam suasana keakraban dan kebersamaan.

Senyum, canda dan tawa begitu mewarnai, tak heran keakraban dan tali silaturahmi antar komunitas dan Dealer Suzuki ini bagaikan sebuah pertemuan keluarga besar yang lama tak bersua.

Dok Addressia
Fun Riding bareng Addressia jilid 2.

Kegiatan ini juga mendapatkan dukungan dari Area Sales 2W West Java PT SIS, Pak Nanang dan Hari dari Dealer Suzuki SMG Purwakarta.

“Harapan kami sangat besar agar Addressia juga memupuk dan menambah populasi motor Suzuki Address di tiap wilayah dimana Addressia berada.

Baca Juga : Jalan Rasuna Said Mencekam, Video Pelaku Pembegalan Terlibat Tarik-tarikan Tas, Satu Orang Meninggal

Untuk kedepannya semoga Addressia tetap sukses dan menjadi komunitas motor yang makin SIP.” Ujar Nanang.

“Addressia jangan bosan untuk nge-GAS dan sekalian kunjungan kunjungan ke Dealer Suzuki di tiap wilayah.

Dan juga jangan sungkan untuk kritik yang membangun dan saran, untuk network kami di lapangan, agar pelayanan ke konsumen makin sip.” tegas Hari.

Dok Addressia
Fun Riding bareng Addressia jilid 2.

Karena juga merupakan acara family gathering, dalam kegiatan ini ada pula peserta yang membawa anggota keluarga mereka, dan mereka pun terlihat tidak canggung untuk berbaur bersama peserta lainnya.

Baca Juga : Sempat Macet di Green Garden, Video Driver Ojol Nyaris Dikeroyok, Nekat Bawa Kabur Ponsel Orderan Konsumen

Acara ini terselenggara berkat kerjasama secara swadaya dari para peserta.

Semua urusan dikerjakan secara gotong royong dari para peserta, oleh peserta, dan utk peserta bersama sama.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.