Hasil FP1 WSBK Misano, Kawasaki Pamer Taring, Super Bau Tercepat Ketiga

Joni Lono Mulia - Jumat, 21 Juni 2019 | 17:10 WIB
WorldSBK
Jonathan Rea bukukan waktu tercepat di FP1 WSBK Misano, Jumat (21/6/2019) modal bagus buat ngelawan Alvaro Bautista

MOTOR Plus-online.com - Penampilan juara dunia WSBK 4 kali, Jonathan Rea, di musim ini sepertinya sudah bisa meladeni motor Ducati Panigale V4R di WSBK Misano, akhir pekan ini.

Hal itu dibuktikan Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) setelah sukses mencatat waktu tercepat di latihan resmi 1 (FP1) WSBK Misano, (21/6/2019).

Jonathan Rea mencatat waktu tercepat 1:36,029.

Sedangkan Super Bau, begitu julukan Alvaro Bautista, hanya bisa meorehkan waktu tercepat ketiga dengan selisih 0,351 detik dari waktu Jonathan Rea.

Baca Juga: Dedy Corbuzier Jadi Mualaf Hari Ini, Sang Mentalist Pamer Naik Motor Sport Serasa John Wick

Baca Juga: Ternyata Desain Motor Baru Honda Genio Mirip Matic Suzuki Yang Nongol 2012 di Indonesia

Pembalap tercepat kedua di FP1 WSBK Misano direbut pembalap blasteran Belanda-Indonesia, Michael van der Mark.

Michael van der Mark (Pata Yamaha WorldSBK Team) membukukan waktu 1:36,225 atau selisih 0,196 dengan Jonathan Rea.

Meski WSBK Misano baru menjalani latihan resmi 1 (FP1) namun performa yang ditunjukkan Jonathan Rea jadi sinyal.

Indikator bila kerja keras Kawasaki untuk bisa mengimbangi Alvaro Bautista (Aruba.it Racing - Ducati) sudah mulai ketemu.

Baca Juga: Hadir dengan 11 Pilihan Warna Keren, Banderol Motor Baru Honda Genio Pas Dikantong

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.