Pantesan Dibilang Universitasnya MotoGP, Ini 4 Fakta Unik Sirkuit Assen Belanda

Joni Lono Mulia - Selasa, 25 Juni 2019 | 15:10 WIB
MotoGP
Ilustrasi. Jorge Lorenzo pimpin lomba di awal MotoGP Assen 2018

1. Ronde Balap Motor Dunia Yang Selalu Digelar Sejak Awal

Sirkuit Assen yang menjadi host MotoGP menjadi satu-satunya ronde yang tak pernah absen digelar.

Sejak MotoGP pertama kalinya dikenalkan 70 tahun silam, tepatnya di 1949.

Sirkuit Assen tak pernah absen menggelar balap motor dunia paling bergengsi.

Bahkan sirkuit Assen jadi saksi perjalanan sejarah balap motor dunia mulai dari awal sejak saat ini.

Mulai dari era motor Eropa beralih ke Jepang hingga dominasi motor 2-Tak hingga akhirnya ke era

4-Tak hingga saat ini.

Baca Juga: Jangan Ampe Lewat! Gak Cuma MotoGP Belanda, Pembalap Indonesia Berjibaku di ARRC Jepang Nih

2. Awalnya Trek Jalan Raya Hingga Berubah Berkali-kali

Sirkuit Assen dipakai balapan pada mulanya di trek jalanan raya alias jalan umum.

Seiring perkembangan zaman dan juga faktor keselamatan dibangunlah sirkuit permanen di 1955 silam dengan panjang 7,7 km.

Kemudian berangsur berubah di 2006 silam dengan panjang 4,75 km.

Terakhir 2010 silam berubah panjang sirkuitnya menjadi 4,55 km.

Baca Juga: Viral, Video Pemotor Marah Karena Ambulans Gak Diberi Jalan, Pasien Meninggal dalam Perjalanan

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.