Gampang Banget Bro Cara Deteksi Belt CVT Skutik yang Asli, Digaruk!

Niko Fiandri - Kamis, 22 Agustus 2019 | 11:12 WIB
Niko
Belt atau sabuk CVT skutik

MOTOR Plus-Online.com - Jangan tergiur dengan harga belt atau sabuk CVT motor skutik alias skuter matik yang harganya jauh lebih murah.

Harga belt CVT motor matik bisa jadi dijumpai sobat kok jauh lebih rendah dibanding harga aslinya.

Beli belt atau sabut CVT motor matik yang ada cap pabrikan motor wajib juga dicek. 

Terutama, saat beli sabuk CVT di bengkel umum yang enggak kenal sama sekali dengan pemiliknya.

Baca Juga: Dijual Berbagai Merek dan Tipe Mesin Motor Copotan Utuh Tinggal Pasang, Ini Daftar Harganya

Baca Juga: Geger Yamaha NMAX Facelift Versi Terbaru, Sudah Bisa Dipesan, Bro!

Ada ciri menandakan belt CVT motor matik yang asli.

Informasi ciri itu langsung dijelaskan pihak PT Bando Indonesia (BI).

BI salah satu produsen belt CVT untuk Indonesia.

"Lihat bagian kode yang terdiri dari angka. Di sini bisa dicek keasliannya," beber Aryo Utamaningtyas, Marketing Aftermarket BI, kepada MOTOR Plus-Online.com.

Caranya gampang alias eces untuk mengecek keaslian belt CVT skutik buatan BI.

"Kerok deretan kode angka di belt. Kalau terkelupas, berarti itu belt palsu," kata Ario yang berkantor di kawasan Hayam Wuruk, Jakarta Pusat. 

Belt atau sabuk CVT yang palsu menurut Ario berbeda dimensinya dengan yang asli.

"Ukuran tinggi gigi dan pinggirnya berbeda dari yang asli. Efeknya melepas panas saat belt bekerja. Usia pakai pendek. Ujungnya merusak komponen lain," jelas Ario. 

Harganya lebih murah, tapi berakhir komponen CVT ambruk. 

Niko
Dikerok kode di pinggir belt, ketahuan deh asli atau enggaknya

 

Penulis : Niko Fiandri
Editor : Niko Fiandri




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.