Macho Abis, Modifikasi Yamaha XSR155 Jadi Scrambler, Tonjolkan Deltabox

Reyhan Firdaus - Kamis, 22 Agustus 2019 | 21:00 WIB
Yamaha Society Thailand
Scrambler berbasis Yamaha XSR155

MOTOR Plus-online.com - Ada bagian yang disorot penyuka motor retro, waktu peluncuran Yamaha XSR155 di Thailand.

Dimana rangka yang dipakai twinspar model deltabox, bukan model trellis yang lebih kuat kesan klasiknya.

Maklum saja, Yamaha XSR155 pakai basis dari Yamaha MT-15, yang rangkanya sudah dipakai Yamaha V-Ixion sampai R15 terbaru.

Namun jika ubahannya tepat, rangka model ini bisa cocok dipakai motor custom retro bro.

Baca Juga: Bali Heboh Sekeluarga Beli Yamaha NMAX dan Vespa Sprint Baru, Ternyata Pakai Uang Haram

Baca Juga: Geger Yamaha NMAX Facelift Versi Terbaru, Sudah Bisa Dipesan, Bro!

Seperti salah satu Yamaha XSR155 modifikasi, yang ditampilkan saat launching serta iklan di televisi.

Ubahannya dimulai dengan tangki yang lebih membulat, dan dibuat lebih polos karena minim cat.

Kesan raw metal juga ditampilkan, lewat bodywork yang ringkas seperti lampu dan sepatbor kecil.

Joknya juga dibuat pendek, karena dikhususkan untuk riding sendirian saat trabasan.

Baca Juga: Tanpa Marquez Honda Gak Menang, Analisis Mantan Orang Dekat Rossi

Source : Young Machine
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.