Jarak Pandang Jadi Terbatas, Begini Tips Berkendara Motor yang Aman di Tengah Kabut Asap

Fadhliansyah - Kamis, 12 September 2019 | 10:54 WIB
Kompas.com
Kabut asap menyelimuti kota Palangkaraya, bikers harus hati-hati

Selanjutnya, jangan memacu kendaraan pada kecepatan tinggi saat terjadi kabut asap.

"Karena jarak pandang yang terbatas maka jangan memaksakan melaju dalam kecepatan tinggi saat berkendara, lebih baik sedikit lebih lambat tapi selamat," wantinya.

Nah yang ketiga, Agus mengatakan agar bikers harus selalu fokus saat riding di tengah kabut asap.

"Selalu fokus melihat ke depan agar kita lebih cepat mengambil keputusan jika terjadi sesuatu yg mendadak, gunakan lampu sein kiri dan berjalan di sebelah kiri,"

Baca Juga: Kabut Tebal Selimuti Sirkuit Autopolis Di Sesi Persiapan Tim Astra Honda Motor Racing Team

"Jika asap makin tebal karena cahaya lampu berwarna kuning dapat terlihat di saat jalan berkabut atau berasap," katanya menambahkan.

Sementara untuk motor yang lampu bawaannya sudah menganut LED berwarna putih, Agus juga menyarankan hal yang sama.

"Untuk motor yang menggunakan lampu LED putih dari pabrikan tidak masalah tetap berkendara seperti biasa, yang penting tetap waspada dan tidak berkendara dengan kecepatan tinggi," wantinya lagi.

Terakhir, menurut Agus jika dirasa kabut asap sudah sangat tebal, sebaiknya pemotor berhenti terlebih dahulu di tempat yang aman.

Baca Juga: Habis Kabut, Hujan Juga Menemani Dimas Ekky Latihan Resmi di Kelas Supersport

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.