Modelnya Asyik Buat Diajak Trabasan, Honda CT125 Bakal Segera Diluncurkan

Reyhan Firdaus - Kamis, 26 September 2019 | 18:35 WIB
Honda
Honda CT125 Cross Cub punya desain unik

Salah satu ciri khas Honda CT Hunter Cub, ada di transmisi semi otomatis 4-percepatannya.

Mirip mobil off-road, ada gigi reduksi dengan rasio 2:1 bernama dual range sub-transmission, yang meningkatkan kemampuannya saat menanjak.

Dengan menggeser tuas di rumah koplingnya, lonjakan torsi Honda CT bisa lebih ringan, berguna buat melewati bebatuan dan tanjakan.

Hunter Cub sendiri terakhir diproduksi dengan nama Honda CT110 tahun 2012, untuk kebutuhan ekspor buat Australia dan Selandia Baru.

Baca Juga: Bikin Ngiler, Motor Honda Super Cub Street 2019, Harganya Menggoda Iman

Honda
Desain retro Honda CT125 cocok buat pecinta alam

Saat ini, versi off-road dari Honda Super Cub di Jepang adalah Honda Cross Cub alias CC110 dan CC50.

Namun melihat respon positif pasar akan Honda Super Cub C125, dibuatlah Honda CT125 dengan basis serupa.

Mirip dengan Super Cub C125, modelnya terlihat retro namun punya teknologi modern.

Misalnya lampunya sudah full LED, termasuk lampu sein-nya yang mengotak dan pakai mika warna amber.

Baca Juga: Punya Banderol Rp 55 Juta, Apakah Motor Honda Super Cub C125 Laris?

Source : Honda Japan
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.