Motor Kekinian Gak Punya Kick Starter, Fitur Ini Jadi Penggantinya

Reyhan Firdaus - Kamis, 3 Oktober 2019 | 20:00 WIB
Reyhan Firdaus / Motorplus-online.com
Voltmeter di speedometer Honda Vario 150 terbaru

Berkat tegangan daya aki bisa terukur secara langsung setiap saat, pengguna bisa melihat kapan sebaiknya aki diganti baru saat sudah melemah.

“Jika voltmeter sudah menujukkan tegangan aki dibawah 12 Volt, segera lakukan pengecekan apakah aki bisa dicharge ulang atau perlu ganti baru,” lengkapnya.

Makanya, voltmeter sangat berguna untuk memantau kondisi aki, dan bisa diatasi jika bermasalah sebelum mengakibatkan elektrik starter tidak berfungsi.

Lalu buat motor yang belum ada voltmeter-nya, bisa juga ditambahkan melalui aksesoris yang disediakan banyak merek.

Baca Juga: Cara Mudah Membaca Tegangan Aki Motor Lewat Voltmeter, Simak Videonya

Rangga/Otomotifnet
Pasang Voltmeter di Suzuki GSX-R150

Motorplus-online menemukan banyak pilihan voltmeter digital dari Koso sampai KTC, yang harganya berkisar Rp 300 ribu - 400 ribuan.

Jadinya, tidak perlu bingung lagi kenapa fitur voltmeter, berguna buat motor-motor yang tidak punya kick starter.

Selain itu, pada motor injeksi fungsi aki juga sebagai nyawa untuk hidupkan sistem injeksi.

Jadi, kalau aki melemah fungsi sistem injeksi bakal terganggu dan motor tetap tidak bisa dihidupkan meskipun pakai kick starter.

Source : GridOto.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular