Mulai Bergerak Nih! Proses Awal Pembangunan Sirkuit Mandalika, Siap Untuk MotoGP 2021

Galih Setiadi - Kamis, 10 Oktober 2019 | 13:45 WIB
instagram.com/@itdc_id
Pembangunan Mandalika International Street Circuit dimulai pada 1 Oktober 2019.

MOTOR Plus-online.com - Pembangunan Mandalika International Street Circuit menjadi kebanggaan tersendiri bagi Indonesia di kancah balapan internasional, termasuk MotoGP.

Sirkuit yang berlokasi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat ini telah memasuki awal pembangunannya pada Selasa (1/10/2019).

Sebagai pengembang dan pengelola kawasan pariwisata Indonesia, ITDC atau Indonesia Tourism Development Corporation menargetkan penyelesaian sirkuit ini pada akhir 2020.

Dalam prosesnya, ITDC terus menggencarkan pembangunan sirkuit kebanggan ini, di mana saat ini sudah pada pekerjaan galian badan jalan.

Baca Juga: Pembebasan Lahan Belum Tuntas, Peletakan Batu Pertama Sirkuit Mandalika Dilaksanakan September 2019

Ini dia video pembangunannya:

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sahabat ITDC, pembangunan Mandalika International Street Circuit adalah salah satu fokus utama kami saat ini. Pekerjaan pembangunan di lapangan terus kami lakukan, untuk mencapai target penyelesaian akhir 2020 dan sirkuit siap digunakan untuk menjamu perhelatan MotoGP pada 2021. . Saat ini kami sudah memasuki pekerjaan galian badan jalan sirkuit di lahan yang sudah clear. Galian badan jalan ini diperlukan untuk improvement subgrade atau peningkatan kualitas permukaan tanah yang mencapai nilai California Bearing Ratio (CBR) > 6% atau setara pembangunan jalan tol/highway. Di atas permukaan tanah yang memenuhi standar ini nantinya akan dilakukan pelapisan dari campuran material pondasi yang berkualitas (agregat) sebelum kemudian dilapisi dengan hotmix/aspal. . Sejauh ini pekerjaan pembangunan Mandalika Street Circuit terus memperlihatkan kemajuan. Land Clearing sudah mencapai 70,51% atau lebih dari 300.000 m², Galian Tanah Badan Jalan Sirkuit mencapai 21,20% atau sepanjang lebih dari 450 m, dan pembangunan Pagar Beton mencapai 52,96% yaitu lebih dari 3.300 m. . Jika Sahabat ITDC menyimak video di atas, maka bentuk salah satu tikungan sirkuit juga telah terlihat! . Kami berterima kasih atas pertanyaan, perhatian, dan semangat dari seluruh Sahabat ITDC untuk pembangunan Mandalika Street Circuit. Kami berharap Sahabat bisa terus memberi dukungan, agar pembangunan Mandalika Street Circuit berjalan lancar dan Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP pada 2021. . #itdc #TheMandalika #CreatingDestinations #Raceto2021 #MandalikaGP #BUMNHadirUntukNegeri

A post shared by ITDC (@itdc_id) on

Source : instagram.com/@itdc_id
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.