Jadi Moge Honda Paling Laris di Indonesia, Rebel Bakal Pakai Mesin CRF?

Reyhan Firdaus - Minggu, 5 Januari 2020 | 18:55 WIB
EICMA 2019
Honda CMX500 Rebel launching di EICMA 2019 dan ternyata laris di pasar Indonesia.

Dikutip Motorplus-online dari Greatbiker, Honda disebut akan meluncurkan CMX1100 Rebel.

Yup, Honda Rebel bermesin 1100 cc, bakal memakai mesin dan teknologi yang lebih canggih.

Mesin yang dipakai sendiri tetap paralel twin yang jadi ciri khas Honda Rebel.

Namun berbeda dengan Rebel lain yang pakai mesin dari CBR / CB series, versi 1100 cc malah pakai mesin dari CRF.

Baca Juga: Sadis, Wanita Ini Beli Moge Honda CB650R Cash Rp 286 Juta, Koleksi Motornya Bejibun

Honda
Mesin Honda Africa Twin 2020 naik 86 cc

Yup, brother bisa tebak kalau Honda Rebel terbesar ini bakal pakai mesin dari Honda CRF1100L Africa Twin.

Mengingat mesin yang dipakai Honda Africa Twin terbaru juga sama-sama paralel twin.

Secara spek jelas mesin ini bertenaga, tepatnya 100,5 dk di 7.500 rpm, dengan torsi 105 Nm di 6.250 rpm.

Belum lagi ada beberapa teknologi dari Africa Twin, yang bisa dipasang di Honda CMX1100 Rebel.

Baca Juga: Honda Africa Twin 2020 Diluncurkan, Punya Suspensi Dan Speedometer Ala Gold Wing

Source : Greatbiker.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Reyhan Firdaus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.