Yamaha All New NMAX Sudah Diluncurkan, Kapan Honda PCX 150 Terbaru Muncul? Ini Jawaban AHM

Fadhliansyah - Sabtu, 18 Januari 2020 | 08:15 WIB
MOTOR Plus
All New Yamaha NMAX dan Honda PCX150.

MOTOR Plus-online.com - Yamaha All New NMAX alias generasi terbaru dari NMAX sudah resmi diluncurkan pada akhir tahun 2019 lalu.

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan banyak perubahan pada Yamaha All New NMAX.

Mulai dari desain, mesin, hingga fiturnya.

Lalu bagaimana dengan PT Astra Honda Motor (AHM), apakah akan segera meluncurkan Honda PCX 150 versi terbaru?

Baca Juga: Bebas Pilih Warna, Segini Biaya Mengecat Full Body Motor Honda PCX 150 dan ADV150 di Astra Motor Painting Shop

Baca Juga: Harga Yamaha All New NMAX versi Standar Sudah Muncul, Ini Kira-kira Versi ABS Connected?

Menurut Direktur Marketing AHM, Thomas Wijaya, pihaknya hingga kini masih mempelajari kebutuhan konsumen soal pembaruan PCX 150.

"Kami masih pelajari lah kebutuhan konsumen seperti apa. PCX ini kan sudah 2 tahun, untuk kebutuhan berikutnya kami masih pelajari," jelas Thomas Wijaya (16/1/2020).

GridOto.com
Ilustrasi Honda PCX 150, kapan AHM Akan Berikan Penyegaran pada Honda PCX 150?

Ia juga mengatakan, sepanjang 2019 penjualan PCX masih cukup baik dengan angka rata-rata lebih dari 25.000 unit per bulan.

"Saat ini penjualannya rata-rata masih 25.000 sampai 30.000 unit per bulan selama tahun 2019," jelasnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.