Pemilik Kebingungan, Terungkap Kenapa Honda BeAT Injeksi Sering Mati di Jalan, Ternyata Ini Sebabnya

M Aziz Atthoriq - Senin, 16 Maret 2020 | 19:40 WIB
Aziz Ath-thoriq
Honda BeAT Injeksi dalam proses tune-up dibengkel resmi Honda

“Ia sering banget customer datang ke sini terus mengeluh kalo Honda BeAT-nya sering mati sendiri khusus untuk yang sudah injeksi yah mas,” buka Ari mekanik bengkel resmi Honda.

Tentu hal tersebut memiliki sebab akibat, Ari menambahkan bahwa hal tersebut karena kondisi ruang bakar yang kotor.

“Itu kalau kami sering menyebut lost kompresi atau kompresi hilang tiba-tiba akibat ruang bakar yang tersumbat kerak atau kotoran,” tambah Ari.

Menurutnya hal ini tidak usah ditanggapi dengan panik karena cukup mudah menanggulanginya.

Baca Juga: Viral, Deretan Honda BeAT Terpakir Rapi di Parkiran SMAN 12 Tangerang, Ternyata Sekolah Ini Lebih Duluan

“Ya gampang sih mas biasanya itu karena pemilik Honda BeAT injeksi tidak rutin melakukan tune-up dan pembersihan ruang bakar bisa dibilang servis injeksilah. Di sini pengerjaannya cukup tune-up  dan dilakukan pembersihan ruang bakar, dijamin setelah itu motor aman dan ngacir lagi,” beber mekanik yang sudah 5 tahun di bengkel resmi Honda.

Penjelasan mekanik Honda ini juga diamini Rafael yang sempat memiliki permasalahan mesin Honda BeAT mendadak mati.

“Iya bener, motor saya sering mati kalau saya lupa tune-up. Sepertinya karena throttle bodinya Honda BeAT lubang pembuangannya kecil, kesumbat kotoran sedikit saja bisa bikin motor mati,” sambung mahasiswa semester akhir ini.

“Saya biasanya tune-up sama service injeksi, terus bersihin throttle bodi aja sih, habis itu masalah beres,” tutup Rafael.

 

Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.