Demi Berantas Virus Corona, Komunitas Motor Ini Tunda Kumpul-kumpul Sampai Lakukan Hal Ini

Galih Setiadi - Jumat, 20 Maret 2020 | 21:10 WIB
Galih/MOTOR Plus Online
Barisan Honda ADV150 milik komunitas Honda ADV Indonesia Chapter Jakarta, mereka menunda kegiatannya demi cegah virus corona.

MOTOR Plus-online.com - Ganasnya virus corona membuat beberapa komunitas motor menunda kegiatan turingnya.

Mereka juga terpaksa mengganti jadwal kopi darat alias kopdar.

Mereka memilih mencegah dari penularan virus corona atau COVID-19.

Seperti yang dilakukan komunitas Honda ADV Indonesia Chapter Jakarta.

Baca Juga: Stop Penyebaran Virus Corona, Klub dan Komunitas Motor Hentikan Agenda Turing dan Gathering

Baca Juga: Efek Virus Corona, Klub dan Komunitas Motor Hentikan Seluruh Kegiatan Internal Termasuk Kopdar

Yup, salah satu chapter atau region dari Honda ADV Indonesia (HAI) itu juga menunda rutinitasnya.

Galih/MOTOR Plus Online
Honda ADV Indonesia datang ke Kompas Gramedia pada Jumat (14/2).

Hal itu dibenarkan oleh Andi Firmansyah, Ketua Honda ADV Indonesia Chapter Jakarta.

"Iya betul, memang dari (HAI) Chapter Jakarta memang menunda beberapa kegiatan," jelas Andi saat dihubungi MOTOR Plus-Online, Jumat (20/3/2020).

Gawatnya serangan virus corona sampai membuat kegiatan rutin HAI Chapter Jakarta diundur beberapa waktu ke depan.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.