Bisa Diajak Trabasan, Honda CT125 Hunter Cub Meluncur Sebentar Lagi, Harganya Bikin Melongo

Ardhana Adwitiya - Rabu, 25 Maret 2020 | 16:00 WIB
Young-machine.com
Honda CT125 Hunter Cub akan meluncur sebentar lagi.

MOTOR Plus-Online.com - Pertama kali diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2019, Honda CT125 jadi motor yang paling bikin heboh.

Honda CT125, merupakan motor bebek yang akan menghidupkan legenda Honda CT Hunter Cub.

Bisa ditebak dari namanya, Honda CT Hunter Cub alias Trail Cub merupakan versi off-road dari Honda Super Cub.

Mirip dengan Super Cub C125, modelnya terlihat retro tapi punya teknologi modern.

Baca Juga: Setelah ADV150 Honda Perkenalkan Bebek CT125, Trail Klasik Yang Bisa Diajak Trabasan

Baca Juga: Modelnya Asyik Buat Diajak Trabasan, Honda CT125 Bakal Segera Diluncurkan

Misalnya lampunya sudah full LED, termasuk lampu sein-nya yang mengotak. 

Modelnya juga tetap ringkas, seperti penggunaan lampu bulat mirip Honda Monkey 125, speedometer single dan setang model handlebar.

Joknya pakai single seat mirip Super Cub C125, dan tersedia rak besi berlogo Trail Hunter untuk menaruh box atau jerigen.

Bergeser ke bagian pengereman, sudah dilengkapi rem cakram depan belakang dan sudah menganut sistem ABS khas motor kekinian.

Baca Juga: Harga Jauh Lebih Murah, SM Classic Bisa Jadi Alternatif yang Kepingin Banget Punya Honda Super Cub

Mesinnya pakai single silinder 2-klep 124 cc, dengan pengapian PGM-FI.

Mesin itu menghasilkan tenaga 8.7 dk di 7000rpm dan torsi maksimum 10,8 Nm di 4500 rpm.

Honda CT125 hadir dalam dua pilihan warna: glowing red (merah) dan matte fresco brown (krem).

Namun, terlihat ada dua konsep berbeda yang diaplikasikan Honda untuk motor ini.

Baca Juga: Asli Keren, Intip Spesifikasi dan Pilihan Warna Honda Super Cub C110 yang Bikin Pecinta Motor Retro Kepincut

Pada Honda CT125 yang dipamerkan di Tokyo Motor Show 2019, terlihat lebih sangar, dengan memakai ban dual purpose.

Sementara pada CT125 Hunter Cub berwarna krem, dengan memakai ban standar serta bodi dan sepatbor yang lebih besar membuat motor ini terlihat lebih kalem. 

Honda CT125 Hunter Cub akan resmi meluncur tanggal 26 Juni 2020 nanti, dengan harga 440.000 yen atau sekitar Rp 63,9 jutaan.

Kalau masuk ke Indonesia, tertarik buat beli bro?

Young-Machine.com
Honda CT125 konsep Tokyo Motor Show 2019

Young-Machine.com
Honda CT125 Hunter Cub 2020

Source : Young-machine.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.