Makin Panas, Dituding Marc Marquez Pensiun karena Hindari Honda, Jorge Lorenzo Bilang Begini...

Erwan Hartawan - Minggu, 5 April 2020 | 15:45 WIB
Kolase Repsol Honda/Yamaha
Jorge Lorenzo dapat serangan pedas dari Marc Marquez setelah wildcard di MotoGP Catalunya 2020.

MOTOR Plus-Online.com - Jorge Lorenzo yakin dia akan tidak kekurangan tawaran jika kembali membalap secara penuh pada balapan MotoGP di masa mendatang setelah pensiun sejak akhir musim 2019.

Pembalap asal Spanyol itu memutuskan pensiun setelah menjalani musim yang buruk dengan Repsol Honda.

Pada musim dingin 2019, Jorge Lorenzo akhirnya menandatangani kesepakatan dengan Yamaha untuk menjadi pembalap penguji Yamaha.

Jorge Lorenzo sebelumnya sempat sembilan tahun memperkuat Yamaha.

Baca Juga: Mantap, Ini 6 Tim di Kelas MotoGP Yang Akan Diberikan Bantuan Oleh Dorna Untuk Membayar Gaji Kru Tim Selama 3 Bulan

Baca Juga: Wuih, Psikolog Ungkap 3 Hal Penting Untuk Para Pembalap MotoGP di Jeda MotoGP 2020 Karena Virus Corona

Jorge Lorenzo juga mendapat wild card untuk membalap pada GP Catalunya, Spanyol pada Juni mendatang.

Banyak pembalap mempertanyakan keputusan Lorenzo untuk menggunakan wildcard dengan Yamaha.

Pembalap KTM, Pol Espargaro, dan mantan rekan satu timnya di Honda, Marc Marquez, mengatakan bahwa alasan Lorenzo pensiun adalah sarana untuk sekadar menjauh dari Honda.

"Saya selalu mengatakan bahwa niat pertama saya untuk pensiun adalah keputusan final," kata Lorenzo dilansir dari GPone.

Source : GPOne. com
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.