Hedon Gila! Vespa Primavera Sean Wotherspoon Dimodif Habis Ratusan Juta Rupiah

Fariz Ibrahim,Ardhana Adwitiya - Kamis, 8 Oktober 2020 | 14:37 WIB
Fariz/otomotifnet.com
Hedon gila, Vespa Primavera Sean Wotherspoon dimodifikasi oleh Boss Vespa habis ratusan juta rupiah

Baca Juga: Harga Vespa Primavera Sean Wotherspoon Sentuh Rp 150 Juta, Begini Kata Piaggio Indonesia

"Biar enggak nanggung ganti-ganti lagi gitu, soalnya belajar dari mobil, pas beli yang nanggung kena racun yang lebih," tambah Ronny.

"Jadi di motor langsung yang wow aja, hahahaa…" serunya.

Perhedonan dimulai dari area kaki-kaki, pelek Maru’s yang punya harga di atas Rp 25 juta dipasang, dibalut Maxxis MA-R1 soft compound 120/70-12 dan 130/70-12.

Sokbreker pakai Shark Factory X2e asal Taiwan, yang bisa diatur compression dan rebound secara elektrik menggunakan remot, harganya di atas Rp 20 juta.

Fariz/otomotifnet.com
Modifikasi Vespa Primavera Sean Wotherspoon, kaki depan padat berkat kaliper Brembo GP4RX, sokbrekernya X2e bisa atur pakai remot

Baca Juga: Akhirnya Bisa Tidur Nyenyak, Ini Warna Vespa Primavera Sean Wotherspoon di STNK

"Tadinya bingung mau Ohlins custom atau Shark Factory," kata Ruud Ariesto, owner Boss Vespa.

"Akhirnya pilih Shark yang fiturnya lebih canggih," sambungnya.

Yang tidak kalah mahal sektor pengereman, bukan hanya rem belakang diubah jadi cakram.

Lihat aja bro kedua cakramnya, pakai Tony Scooter Vietnam ukuran 220 mm.

Fariz/otomotifnet.com
Modifikasi Vespa Primavera Sean Wotherspoon, cover Tony Scooter Vietnam bentuknya menyerupai palang pelek Maru’s.

Source : Tabloid OTOMOTIF
Penulis : Fariz Ibrahim
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.