Baru Meluncur, Yamaha All New Aerox 155 Connected Bisa Dicicil, Mulai Rp 1 Jutaan Per Bulan

Fadhliansyah - Jumat, 6 November 2020 | 12:45 WIB
Yamaha Motor Indonesia
Baru Meluncur, Yamaha All New Aerox 155 Connected Bisa Dicicil, Mulai Rp 1 Jutaan Per Bulan

Busan Auto Finance (BAF)
Simulasi cicilan Yamaha All New Aerox 155 VVA varian Connected/ABS di November 2020

Artinya jika membeli Yamaha All New Aerox 155 Connected standar yang dibandrol Rp 25,5 juta maka DP-nya hanya Rp 2,6 juta.

Untuk angsuran selama 35 bulan maka konsumen hanya membayar cicilan setiap bulannya Rp 1,2 jutaan saja.

"DP mulai dari 10% untuk konsumen BAF yang melakukan pembelian ulang Yamaha All New Aerox 155 Connected" ujar Yohannes Ricky Area Marketing Manager BAF.

"Untuk konsumen reguler DPnya 15% untuk pembelian Yamaha All New Aerox 155 Connected" terang Ricky.

Baca Juga: Yamaha All New Aerox 155 2020 Jarang Mampir ke Pom Bensin, Ternyata Tangkinya Beda

Busan Auto Finance
Simulasi cicilan Yamaha All New Aerox 155 VVA varian Connected standar di November 2020

Untuk konsumen reguler yang membeli Yamaha All New Aerox 155 Connected standar DPnya 15% artinya sebesar Rp 3,9 juta.

Dengan DP 15% cicilan bulanannya sebesar berkisar Rp 1,1 jutaan membuat cicilan jadi terjangkau.

"Cicilan sebesar Rp 1,1 jutaan kan tidak berat buat konsumen" jelas Ricky.

"Apalagi diberikan keuntungan dengan asuransi all risk untuk pembelian Yamaha All New Aerox 155 Connected" tutup Ricky.

Baca Juga: Yamaha All New Aerox 155 2020 Punya 2 Versi, Apa Sih Bedanya?

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.