Big Max Indonesia Gelar Turing Gabungan 360° Borneo Part Satu, Hadiri Deklarasi 2 Chapter Baru

Indra GT - Selasa, 17 November 2020 | 22:34 WIB
BMI
Komunitas pengguna skutik gambot Yamaha, Big Max Indonesia (BMI) gelar Turing Gabungan 360° Borneo hadiri deklarasi 2 chapter baru.

MOTOR Plus-online.com - Komunitas pengguna skutik gambot Yamaha, Big Max Indonesia (BMI) gelar Turing Gabungan 360° Borneo hadiri deklarasi 2 chapter baru.

Turing gabungan (turgab) BMI yang digelar dari tanggla 24 hingga 30 Oktober 2020 diikuti 60 motor dari perwakilan chapter.

Peserta turgab BMI yang kebanyakan menggunakan Yamaha XMAX yang sudah diupgrade performanya menikmati jalur indah di kota Kalimantan.

Presiden BMI yang baru terpilih, Christanto Ramli ikut dalam turgab dan menghadiri deklarasi 2 chapter baru dari BMI.

Baca Juga: Ketua Baru BMI Terpilih Siap Turing Ke Borneo Buka Chapter Baru

Baca Juga: Dihadiri 120 Member, Perayaan 1th Anniversary Big Max Indonesia Berjalan Sukses

BMI
Presiden BMI yang baru terpilih, Christanto Ramli ikut dalam turgab dan menghadiri deklarasi 2 chapter baru dari BMI.

Awal perjalanan dimulai dari kota Balikpapan, Kalimantan Timur setelah deklarasi BMI Kalimantan Timur yang di hadiri langsung oleh Presiden BMI yang baru terpilih.

Deklarasi chapter ke ke-6 dari BMI dilakukan di Hotel Platinum pada hari Sabtu (24/10) dengan member sebanyak 24 orang.

Pengukuhan BMI chapter Kalimantan Timur langsung disaksikan oleh Christanto Ramli sebagai Presiden BMI yang baru saja terpilih pada bulan September tahun ini.

Penulis : Indra GT
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.