Intip Nih Honda Tiger Reborn, Mesin Lebih Bertenaga, Harga Setara Motor Matic Vario

Erwan Hartawan - Kamis, 3 Desember 2020 | 08:30 WIB
timethrust.com
Honda Tiger Reborn

Silinder tunggal atau 1 berteknologi injeksi PGM-Fi.

Mesinnya lebih bertenaga diklaim sanggup menyemburkan power sebesar 17 dk pada 8.500 rpm dengan torsi maksimal 16,1 Nm pada 6.000 rpm.

Baca Juga: Adu Spesifikasi Honda Tiger Reborn dengan Honda Tiger Versi PT AHM

Sebagai penyalur tenaga, Honda Hornet 2.0 menggunakan girboks manual 5-percepatan.

Jarak 0-200 meter diklaim sanggup dituntaskan naked bike tersebut hanya dalam waktu 11,25 detik.

Pada bagian kaki-kaki, suspensi depannya sudah menggunakan model upside down yang bikin tampilan Hornet 2.0 makin berkelas, sedangkan belakangnya monoshock.

Fitur-fitur yang ada di Honda Hornet 2.0 tergolong kekininan, seperti panel instrumen full digital yang bisa diatur tingkat kecerahannya, engine stop switch, hazard switch, sampai rem ABS (Anti-Lock Braking System) single-channel.

Baca Juga: Murah Banget Honda Tiger Reborn Dijual Cuma Rp 24 Jutaan Jauh Lebih Murah dari Honda PCX dan Yamaha NMAX

Bisa dibilang Honda Tiger Reborn karena desainnya yang sport naked.

Apalagi dukungan sokbreker depan upside down dan kaki-kaki kekar.

Termasuk spidometer yang mungil futuristik.

Urusan harga, Mengutip dari indianautosblog.com, Honda Hornet 2.0 Repsol Edition dijual  seharga 128.927 Rupee atau setara Rp 24,6 jutaan (1 Rupee = Rp 191,171 per 21 November 2020).

Baca Juga: Wow Honda Tiger Reborn Mengusung Mesin Kelas 200 cc Injeksi dan Sok Depan Upside Down

Harganya memiliki sesilih kurang lebih Rp 400 ribuan dari versi standar yang dijual 126.927 Rupee atau setara Rp 24,2 jutaan.

Harga ini tentu setara dengan Vario 150 Exclusive yang dijual Rp 24 jutaan.

Gimana bro setuju gak kalo motor Honda Tiger Reborn ini masuk ke Indonesia?

Source : Indian Autos Blog
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.