Terungkap, Sengaja Serempet Mobil Polisi Di Pasar Minggu, 3 Motor Jadi Korban

Ardhana Adwitiya - Minggu, 27 Desember 2020 | 12:15 WIB
Kompas.com/Sonya Teresa
Terungkap ternyata pelaku sengaja serempet mobil polisi di Pasar Minggu, Jakarta Selatan sebabkan kecelakaan lalu lintas, 3 motor jadi korban.

Baca Juga: Siap-siap, Polisi Akan Gelar Operasi Lilin 2020 Mulai Tanggal Segini

"Tersangka mengaku berusaha menghentikan mobil Innova yang dikemudikan Aiptu IC," ujar Kombes Sambodo Purnomo Yogo.

Kombes Sambodo Purnomo Yogo menerangkan, tersangka kesal dan ingin meminta pertanggungjawaban Imam. 

Aiptu IC disebut telah memukulnya saat terlibat adu mulut.

Berdasarkan keterangan tersangka, aksi pemukulan dilakukan Imam di depan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Suluh, sekitar 200 meter dari lokasi kecelakaan.

"Dengan tujuan meminta pertanggungjawaban akibat sebelumnya tersangka mengaku dipukul oleh Aiptu IC," tambah Sambodo.

Baca Juga: Kecelakaan Maut Motor dan Dump Truk Di Indramayu, Warga Tunggu Polisi Datang

Handana telah melaporkan kasus dugaan pemukulan yang dilakukan Imam ke Polres Jakarta Selatan.

"Terkait dengan dugaan pemukulan, tersangka sudah membuat laporan polisi di Polres Jakarta Selatan."

"Untuk melaporkan terjadinya kasus pemukulan oleh polisi kepada yang bersangkutan," lanjut Kombes Sambodo Purnomo Yogo.

Pemukulan itu terjadi ketika Handana dan Imam terlibat cekcok, sebelum akhirnya terjadi aksi kejar-kejaran hingga penyerempetan yang menyebabkan kecelakaan.

Pertikaian itu terjadi karena Handana merasa jalannya dipotong Imam saat akan berbelok dari arah Jalan Raya Ragunan menuju Jalan Mangga Besar.

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.