Hari Pertama PSBB Diperketat, Pendapatan Ojol Turun Drastis Sampai 40%

Indra Fikri - Selasa, 12 Januari 2021 | 08:20 WIB
Kompas.com
Hari pertama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang diperketat, pendapatan ojek online (ojol) turun drastis sampai 40%.

MOTOR Plus-online.com - Hari pertama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang diperketat, pendapatan ojek online (ojol) turun drastis sampai 40%.

Ketua Presidium Nasional Gabungan Aksi Roda Dua Indonesia (Garda Indonesia), Igun Wicaksono memperkirakan, pendapatan driver ojol selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) menurun hingga 30-50%.

Igun mengatakan, pada hari pertama penerapan PPKM di Jakarta kemarin (11/1/2021), penumpang menurun 30-40%.

Salah satu penyebabnya karena mayoritas pekerja di Jakarta bekerja dari rumah alias work from home (WFH).

Baca Juga: PSBB Diperketat, Sanksi Bagi Pemotor Yang Langgar Protokol Kesehatan

Baca Juga: Hari Ini PSBB di Jakarta Diperketat, Begini Aturan Untuk Ojek Online

Seperti diketahui, selama PPKM, karyawan yang melaksanakan WFH sebanyak 75% dari kapasitas kantor.

"Penurunan kalau kami perkirakan di sekitar 30-50 persen dari pendapatan kami," kata Igun dilansir dari Kompas.com, Senin (11/1/2021).

Igun menambahkan, para driver ojol sudah terbiasa dengan adanya perubahan kebijakan mengenai pembatasan selama pandemi Covid-19.

Penurunan selama PPKM ini pun tidak terlalu dirasakan.

Source : Kompas.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.