Ingat Tragedi Road Race di Solo Tahun 1999? Panitia Jadi Korban

Indra Fikri - Sabtu, 30 Januari 2021 | 16:00 WIB
Dok. M+
Masih ingat tragedi road race di Solo, Jawa Tengah karena membludaknya para penonton pada tahun 1999? Kaki panitia sampai putus.

MOTOR Plus-online.com - Masih ingat tragedi road race di Solo, Jawa Tengah karena membludaknya para penonton pada tahun 1999? Panitia jadi korban.

Tercatat sebanyak tujuh korban jatuh di kejuaraan Solopos Cup I Road Racing '99 pada hari Minggu (21/3/1999).

Salah seorang kakinya malah jadi korban kena sambar Kawasaki Ninja 150 kelas Sport Standar Pemula.

Setelah chicane pertama, Kawak Ninja nomor 289 tunggangan Suroto asal Karang Anyar melintas cepat di antara betis penonton.

Baca Juga: Nostalgia, 4 Pembalap Wanita Penakluk Underbone 2-Tak Tahun '90-an

Baca Juga: Dewa Road Race Indonesia Ternyata Pernah Juara Gokart, Ini Faktanya

Persis di depan pintu paddock tiba-tiba nongol setungkai kaki kiri.

Tanpa ampun, roda, jari-jari, cakram dan footstep Ninja Suroto menyambar celana jins berserta 'isinya'.

Serentak, penonton di sekitarnya berteriak histeris.

"Sikile tugel, sikile tugel... (Kakinya putus, kakinya putus...)," teriak penonton.

Turhono, sang korban, ternyata anggota panitia penghubung nilai dan jadwal lomba.

Baca Juga: Ketua IMI Baru, Bamsoet Survey Lahan Untuk Bikin Sirkuit Baru di Bali

Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.