Turun Balap di CEV Moto2, Dimas Ekky Digandeng Tim SAG dan StyloBike

Indra Fikri - Senin, 22 Februari 2021 | 17:18 WIB
Honda Team Asia
Turun balap di FIM CEV Repsol Moto2, pembalap Indonesia, Dimas Ekky Pratama digandeng tim SAG dan StyloBike.

MOTOR Plus-online.com - Turun balap di FIM CEV Repsol Moto2, pembalap Indonesia, Dimas Ekky Pratama digandeng tim SAG dan StyloBike.

Pertamina Mandalika SAG EUVIC bergabung dengan tim Stylobike di Kejuaraan Balap Eropa.

Struktur baru ini akan menghadapi musim 2021 bersama dengan Dimas Ekky Pratama dan rekan setimnya Piotr Biesiekirski.

Pengalaman dan pengetahuan kedua tim yang telah berpengalaman di kejuaraan FIM CEV Repsol bergabung menjadi Pertamina Mandalika SAG Stylo EUVIC.

Baca Juga: Dimas Ekky Balap CEV Moto2 Bersama Mandalika Racing Team Indonesia

Baca Juga: Pertamina Mandalika SAG Team Rekrut Pembalap Polandia di FIM CEV Repsol, Bukan Dimas Ekky?

Tim ini akan bersaing di kelas Moto2 dengan tujuan memperebutkan posisi tertinggi di setiap balapan bersama Dimas Ekky Pratama dan Piotr Biesiekirski.

Niatnya adalah agar kedua pembalap bisa mengikuti Moto2 World Championship sebagai wildcard jika disetujui oleh panitia seleksi.

Pertamina Mandalika SAG Stylo EUVIC akan memulai musim di Sirkuit Estoril pada 25 April 2021 di mana dua putaran Moto2 akan berlangsung.

"Pertama-tama, saya ingin mengucapkan Alhamdulillah, Terima kasih kepada Pertamina Mandalika SAG Stylo EUVIC dan kepada semua sponsor atas kesempatannya," buka Dimas Ekky.

Source : Facebook.com/Team Stylobike
Penulis : Indra Fikri
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.