Yard Built Wujudkan Yamaha XSR 155 Custom Impian, Ini Dia Hasil Modifikasinya

Yuka Samudera - Rabu, 24 Maret 2021 | 14:07 WIB
Dok. YIMM
Yard Built wujudkan Yamaha XSR 155 custom impian, ini dia hasil modifikasinya!

XSR 155 "Futuristic Scrambler” (Yasashii Garage) @yasashiigarage

Menilai XSR 155 memiliki tampilan klasik namun sarat akan teknologi, membuat Franky Mory dari Yasashii Garage ingin memperlihatkan sisi modern pada custom XSR 155 nya.

Penggunaan short fender bodi motor berbahan aluminium dengan ketebalan 3 mm yang menganut model uni body.

Serta pengaplikasian model floathing suspension, memberikan identitas “Futuristic Scrambler” yang kuat pada custom garapan Yasashii Garage.

Dok. YIMM
Yamaha XSR 155

Baca Juga: Modifikasi Motor Yamaha XSR 155 Bergaya Scrambler Punya Irfan Bachdim

XSR 155 secara overall menurut saya sudah sangat ok karena mengusung teknologi canggih dari mulai sektor frame delta box, swing arm menggunakan model banana layaknya di motor-motor sport pada umumnya," ujar Franky.

"Sektor kaki-kaki depan sudah mumpuni banget karena bawaan pabrik menggunakan upside down," lanjutnya.

Menurut Franky, XSR 155 ini dari tampilan kaki-kaki dan frame utuhnya ini sudah sangat kokoh dan mewakili motor modern tapi vintage.

"Nilai heritage nya ada, antara modern dan klasiknya sangat combine sekali dan sangat sensual. Sebenarnya tanpa memodifikasi pun motor ini sudah mewakili banget jadi tinggal datang ke showroom beli, pakai, starter, nongkrong deh kalian.” tambahnya.

Source : Yamaha Indonesia
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.