Bensin Premium Akan Diganti Pertalite Khusus, Ini Harga dan Kapan Penggantiannya

Aong - Rabu, 31 Maret 2021 | 21:42 WIB
Aong/Motor Plus
Di beberapa kota Premium khusus sudah dilakukan promonya

Baca Juga: Harga Bensin Pertalite Turun Jadi Setara Premium, Bagaimana Mutunya?

Ia mengungkapkan, kalau pun ada program penghapusan BBM jenis Premium diganti dengan BBM jenis Pertalite khusus, maka di Aceh baru akan dilakukan pada Juli atau Agustus 2021 mendatang.

“Harga Pertalite khusus itu nantinya juga sama dengan harga jual Premium Rp 6.450/liter,” papar Soni.

“Kalau pun ada, program penghapusan penjualan Premium baru direncanakan untuk wilayah Aceh pada bulan Juli atau Agustus 2021 mendatang. Untuk sekarang ini belum ada,” tukasnya.

Pertalite khusus ini sebenarnya sudah dilakukan promonya di beberapa daerah.

Baca Juga: Jangan Main Isi Bensin Kenali Arti Warna SPBU Pertamina Merah dan Biru

Bensin Pertalite khusus ini dijual seharga Premium untuk mendukung program langit biru oleh Pertamina.

Terkait kelangkaan Premium di sejumlah SPBU di Banda Aceh dalam beberapa hari belakangan, menurut Soni, hal itu tak berkaitan dengan stok BBM di Silo Krueng Raya.

Sebab, beber dia, stok Premium di Silo Krueng Raya, Aceh Besar saat ini sekitar 2.100 kilo liter (KL). Stok sebanyak itu, menurutnya, cukup untuk distribusi 10 hari ke depan.

Bahkan, papar dia, stok Premium akan ditambah kembali, setelah persediaannya tinggal untuk penyaluran 3 hari lagi, sehingga akan masuk stok baru.

Baca Juga: Pertalite Setara Premium, Penasaran Harga Bensin Pertamina Dan Lainnya

Stok BBM jenis Premium dan lainnya untuk suplai wilayah Aceh, terang Soni, barangnya diambil dari Tanjung Uban, Kepulauan Riau.

“Jika tidak ada gangguan cuaca ekstrim dan ombak besar di tengah laut dalam perjalannya ke Aceh, tiga hari sudah tiba di Pelabuhan Malahayati Krueng Raya, Aceh Besar,” paparnya.

“Tapi sebaliknya, bila cuaca buruk dan ombak besar di laut, ketibaannya bisa terlambat, seperti yang terjadi bulan lalu, di mana suplainya telat tiba karena ombak besar di laut,” terang Soni.

Stok BBM jenis lainnya juga, ungkap dia, juga masih aman. Stok Pertalite, rincinya, sebanyak 1.500 KL, cukup untuk penyaluran 7 hari ke depan.

Bio Solar malah stoknya lebih banyak lagi mencapai 2.500 KL, cukup untuk penyaluran 10 hari ke depan.

Stok Pertamax 1.500 KL, cukup untuk penyaluran 7 hari ke depan. Dexlite 2.500 KL, cukup untuk penyaluran 10 hari ke depan, dan Pertamax turbo 600 KL, cukup untuk penyaluran 15 hari ke depan. 

Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul: Ternyata Premium Akan Segera Diganti dengan Pertalite Khusus, Ini Kisaran Harga Jualnya.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.