Jelang Lebaran, Bank BRI Buka 20 Kantor Cabang Jabodetabek Untuk Penukaran Uang

Ahmad Ridho - Sabtu, 8 Mei 2021 | 17:40 WIB
Tribunnews.com
Jelang Lebaran, Bank BRI Buka 20 Kantor Cabang Jabodetabek Untuk Penukaran Uang

MOTOR Plus-online.com - Jelang Lebaran, bank BRI buka 20 kantor di Jabodetabek untuk penukaran uang, buruan disikat bro.

Sudah jadi tradisi di kalangan bikers atau masyarakat memberikan uang di hari Lebaran.

Karena itu jauh-jauh hari sebelum Lebaran tiba, bank BRI membuka layanan untuk penukaran uang.

Walaupun dilarang mudik karena wabah Covid-19, namun memberikan uang jajan saat Lebaran sudah menjadi hal biasa.

Baca Juga: Masukkan NIK dan Kode Verifikasi, Cek Penerima Bantuan Rp 1,2 Juta di Bank BRI dan BNI

Baca Juga: Bantuan Pemerintah Rp 1,2 Juta Cair di BRI Atau BNI, Bisa Buat Modal Usaha Tambal Ban

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI ) tetap menyediakan penukaran uang pecahan kecil (UPK) meskipun masyarakat saat ini dihimbau pemerintah untuk tidak mudik melakukan mudik lebaran tahun ini.

Direktur Jaringan dan Layanan BRI Arga M. Nugraha mengatakan, layanan penukaran uang pecahan kecil tersebut disediakan di 20 kantor cabang BRI se-Jabodetabek.

Penukaran itu sudah dilaksanakan mulai tanggal 13 April lalu hingga menjelang libur pada 11 Mei.

"Namun, animo masyarakat atas penukaran uang pecahan kecil ini sudah mengalami penurunan. Ini karena masyarakat sudah mulai familiar dengan transaski digital lebih BRImo atau internet banking," kata Arga dalam paparan virtual, Senin (3/5).

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular