Simak Bro, Apa Aja Sih Fungsi Data Telemetri di Setiap Motor MotoGP

Indra Fikri - Jumat, 14 Mei 2021 | 19:00 WIB
Istimewa
Simak bro, belum banyak yang tahu apa saja sih fungsi data telemetri yang tersedia di setiap motor MotoGP.

MOTOR Plus-online.com - Simak bro, belum banyak yang tahu apa saja sih fungsi data telemetri yang tersedia di setiap motor MotoGP.

Telemetri adalah sebuah peralatan yang digunakan untuk menganalisa data motor dengan menempatkan sensor di beberapa komponen motor.

Kalau kalian sering dengar ‘black box’ pada pesawat terbang, kurang lebih telemetri berfungsi sebagai ‘black box’ bagi motor MotoGP.

Itulah kenapa telemetri ini wajib dimiliki setiap motor MotoGP.

Baca Juga: Terang-terangan, Cal Crutchlow Ungkap Data Telemetri Marc Marquez, Dibilang Gak Berguna Tuh

Baca Juga: MotoGP Tidak Pakai GPS, Ini Cara Tim Mengetahu Posisi Motor di Sirkuit

Dari sekian banyak sensor yang dipasang, sensor-sensor akan memberikan data grafik berupa kurva.

Data ini mampu merepresentasikan apa yang terjadi pada motor pada waktu dan titik tertentu meliputi gas, rem, sudut kemiringan saat berbelok dan kecepatannya.

Data telemetri ini juga dapat mengetahui jika suspensi motor turun terlalu dalam saat pengereman.

Tidak hanya itu saja, dari data telemetri ini kita dapat mengetahui gaya balap dari masing-masing pembalap, terutama dalam hal cornering.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.