Modifikasi Yamaha Lexi, Kental Aura RX-King, Mesin Kena Upgrade!

Fariz Ibrahim,Yuka Samudera - Kamis, 3 Juni 2021 | 19:10 WIB
Fariz/otomotifnet.com
Modifikasi Yamaha Lexi, kental aura RX-King, mesin kena upgrade!

Sektor visual sudah total, gantian menggarap kaki-kaki yang tampak mencolok ini.

Fariz/otomotifnet/com
Kak-kaki dan pengereman kena ubahan total!

Sepasang pelek Power1 yang dilabur chrome warna emas dibalut ban 120/70-14 dan 150/70-14, auto gambot!

Pengereman roda depan dibuat maksimal dengan kaliper rem Brembo GP4RS dengan selang rem Hel dan cakram CEN 260 mm.

“Sengaja gak double disc depan dan belakang tetap tromol. Buat harian udah oke, Brembo depan ini udah cukup banget sih,” katanya.

Baca Juga: Ganteng MAXImal! Yamaha Aerox 155 dan Lexi Pakai Cakram Belakang

Sektor belakang mendapat ubahan khususnya suspensi, dibuat custom khas garapan Fat Motorsport.

“Pas pertama ngeliat bodi belakang Lexi, kayaknya bagus polos karena meruncing ke belakang gitu kan.” ujarnya.

Fariz/otomotifnet.com
Knalpot Akrapovic GP plus swing arm aluminium custom.

“Akhirnya bikin di Fat Motorsport, lengkap sama swing arm aluminiumnya. Habis itu engine mounting dibuat mundur 10 cm, ini biar proporsi motornya bagus." lanjutnya.

"Karena kalo pelek udah lebar dan gak dimundurin jadi keliatan bantet,” ujar Area Marketing Development Yamaha DDS Jakarta ini.





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.