Terungkap Beda Wild Card Dan Pengganti, Gara-Gara Pedrosa Dan Crutchlow Ngegas Di MotoGP Styria

Joni Lono Mulia - Kamis, 29 Juli 2021 | 21:10 WIB
KTM Images/Rob Gray; Yamaha Motor Racing Srl
Test rider KTM MotoGP Dani Pedrosa (kiri) dan test rider Yamaha MotoGP Cal Crutchlow ungkap bedanya pembalap wild card dengan pengganti

MOTOR Plus-online.com - Gara-gara Dani Pedrosa dan Cal Crutchlow yang berstatus sama-sama test rider ngegas di MotoGP Styria 2021, terungkap bedanya wild card dan pembalap pengganti.

Yup, Dani Pedrosa merupakan pembalap penguji atau test rider skuat Red Bull KTM Factory Racing tampil di MotoGP Styria 2021 dengan jatah wlid card.

Begitu juga Cal Crutchlow yang merupakan test rider Monster Energy Yamaha MotoGP juga tampil di MotoGP Styria, Austria dan Inggris sebagai pembalap pengganti atau substitusi.

Cal Crutchlow jadi pembalap pengganti Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) yang masih dalam penyembuhan setelah naik meja operasi lutut kiri di MotoGP Belanda 2021.

Sebelumnya, pihak FIM dan Dorna Sports tidak mengeluarkan jatah wild card untuk MotoGP musim lalu.

MotoGP 2021 baru lagi dibolehkan ada pembalap wild card sudah bisa kembali berlaga di MotoGP musim ini.

Pembalap wild card pertama adalah Stefan Bradl di MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez, April silam.

Test rider skuat Red Bull KTM Factory Racing Dani Pedrosa menjadi wild card kedua yang tampil di MotoGP musim ini.

Baca Juga: Resmi Test Rider Yamaha Ngegas Di MotoGP 2021, Begini Harapan Performanya

Baca Juga: Test Rider Yamaha Gantikan Murid Valentino Rossi di Tiga Ronde MotoGP

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.