Mendadak Kaya Uang Koin Rp 500 Ditukar Rp 750 Ribu di Bank Umum, BI Beri Penjelasan Resmi Sebenarnya

Aong - Minggu, 12 September 2021 | 11:00 WIB
BI/Shopee
Kiri uang koin yang dihargai Rp 750 ribu. Kanan tetap Rp 500

Baca Juga: Terkuak Uang Logam Ini Terbuat dari Emas Bobotnya 33,4 Gram Resmi Dibenarkan Bank Indonesia atau BI

Pada Selasa (7/9/2021), postingan tersebut dilihat lebih dari 5,3 juta kali, disukai lebih dari 118 ribu pengguna, dan dibagikan lebih dari 12 ribu kali.

Apa uang koin Rp 500 dapat ditukar yang sebesar Rp 750.000?

Junanto Herdiawan, Direktur Departemen Komunikasi Bank Indonesia kasih penjelasan.

Katanya uang koin Rp 500 tidak akan bernilai Rp 750.000 jika ditukar di Bank Indonesia.

Junanto menjelaskan, uang yang dapat ditukar di Bank Indonesia dengan nilai Rp 750.000 adalah uang rupiah khusus (URK) yang terbit pada tahun 1990.

“BI mengumumkan, yang dicabut dari peredaran salah satunya adalah Uang Rupiah Khusus tahun 1990 yang terbuat dari emas, yang nominalnya tertera Rp 750 ribu,” tegasnya.

Sedangkan uang yang muncul dalam video bukanlah URK yang dimaksud, tapi uang koin Rp 500 warna kuning bergambar melati.

Lebih lanjut ditegaskan, uang koin Rp 500 nilainya tidak Rp 750.000, tapi tetap Rp 500.

Baca Juga: Geger Uang Koin Rp 500 Gambar Melati Bisa Ditukar Rp 750 Ribu di Bank Umum, Pihak BI Kasih Penjelasan

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular