MOTOR Plus Award 2021

Jelang MOTOR Plus Award 2021, Kategori Best Total Cost of Ownership Bisa Hitung Biaya Bensin

Erwan Hartawan - Sabtu, 18 September 2021 | 09:40 WIB
AHM
Honda Revo X

Kali ini Motor Plus kasih bocoran bagaimana hitung biaya pengeluaran bensin selama satu tahun.

Pertama brother harus tau dulu nih berapa konsumsi jarak perliter motor bebek itu.

Setelah itu biaya servis memakai data periodisasi servis berkala selama 1 tahun atau 12.000 km dari APM.

Terakhir tinggal dikalikan dengan dengan harga besin yang dipakai.

Biar enggak pusing Motor Plus kasih contoh biaya mengitung biaya bensin.

Honda Revo X punya konsumsi bensin 59,8 km per liter.

Data diatas diambil dari uji coba tim Otomotif Group.

Baca Juga: Jelang MOTOR Plus Award 2021, Bisa Tahu Motor Mana yang Harga Jualnya Masih Bagus, Ini Nominasi Motor Bebek di Kategori Best Resale Value

Untuk harga bensin mengitung pakai Pertalite seharga Rp 7650 per liter.

Setelahnya 12000: 59,8 X 7650 = 1.535.117.

Jadi biaya bensin Honda Revo X pertahun seharga Rp 1.535.117.

Untuk biaya perhari tinggal dibagi 365 hari.

Jadi 1.535.117 : 365 = Rp 4.208

Artinya Honda Revo X biaya bensin perhari hanya sebesar Rp 4.208.

Nah, angka tersebut bisa jadi bahan pertimbangan cari motor bebek dengan pengeluaran paling murah.

Penting banget buat bikers yang bekerja sebagai driver ojol, kurir, atau lainnya nih.

Baca Juga: Jelang MOTOR Plus Award 2021, Enak Mana Jual Kembali Yamaha NMAX Atau Honda PCX 160, Ini Peserta Kelas Matic di Kategori Best Resale Value

Penasaran motor bebek apa yang juara? Pantengin MOTOR Plus Award 2021 di live Facebook Tabloid MOTOR Plus di akhir September ya.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.