Kisah Batakastem Workshop, Bengkel Modifikasi Custom yang Berawal dari Dunia Balap

Yuka Samudera - Kamis, 23 September 2021 | 14:52 WIB
Batakastem Workshop
Kisah Batakastem Workshop, bengkel modifikasi custom yang berawal dari dunia balap.

"Mungkin untuk sebagian orang itu terkesan rasis. Tapi menurut kita itu menjadi identitas buat kita sendiri," kata Abraham.

"Dan kebetulannya, plat nomor di Medan, Sumatera Utara itu kan BK ya mas. Jadi cocok dengan singkatan kita juga hehe," lanjutnya.

Alur produksi yang dilakukan Abraham beserta tim Batakastem Workshop ini terbilang unik.

Abraham sebagai punggawa menjelaskan kalau semua berawal dari sketsa gambar.

Batakastem Workshop
Modifikasi Kawasaki ER-6n bergaya scrambler garapan Batakastem Workshop.

"Dulu saya masih belum menggunakan sketsa gambar, jadi desain itu kita terfokus dari ide di kepala. Namun kemudian saya rasa itu kurang efektif, akhirnya saya coba untuk membuat sketsa gambar awal dulu dan briefing dengan calon customer dan tim," tukasnya.

"Mau seperti apa desain dan konsep yang dipakai, baru kita aplikasikan ke tim untuk menggarapnya," sambung Abraham.

Di Batakastem Workshop terdapat beberapa kru yang turut membantu Abraham.

Uniknya semua anggota tim tersebut bisa mengerjarkan di segala aspek, baik painting, frameworks, bodyworks, hingga finishing.

Nah untuk brother yang kepo dengan Batakastem Workshop, bisa kepoin di Instagram @batakastem_workshop nih!

BATAKASTEM WORKSHOP, Instagram: @batakastem_workshop, Jl. Semangka 4 No.11, Pamulang Tim., Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 16517, 081293499102

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.