Pertamina Beri Penjelasan Bensin Dicampur Minyak Kayu Putih Bikin Irit Ternyata Bikin Kaget Rekomendasinya

Aong - Senin, 27 September 2021 | 12:20 WIB
Yuka/MOTOR Plus
Bensin dicampur minyak kayu putih

Tapi, sebenarnya bolehkah mencampur bensin seperti Pertalite dengan minyak kayu putih?

Dijelaskan Putut Andriatno, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial and Trading.

Katanya tidak merekomendasi untuk mencampur BBM Pertamina dengan zat aditif tambahan seperti minyak kayu putih.

"Pertamina tidak menyarankan untuk mencampur aditif atau zat tambahan apapun di dalam produk kami," ujar Putut Andriatno kepada GridOto.com, Jumat (24/09/2021).

Tentunya Pertamina tidak merekomendasi hal itu kepada konsumen bukan tanpa alasan, melainkan dapat merubah kualitas BBM tersebut.

"Karena hal itu akan mengubah spesifikasi BBM, Pertamina tidak bertanggung jawab terhadap spesifikasi BBM yang sudah berubah," ungkapnya.

Oleh karena itu, Putut sarankan pengguna kendaraan mengisi BBM sesuai oktan yang direkomendasikan oleh pabrikan.

Sebagai informasi, BBM yang dijual oleh Pertamina ada Premium yang memiliki nilai oktan 88, Pertalite dengan nilai oktan 90, Pertamax 92 dan Pertamax Turbo 98.

Sementara untuk bahan bakar diesel yakni Solar, ada Pertamina Dex dengan nilai cetane 53, kemudian Dexlite 52 dan Bio Solar 48.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular