Viral Video Bule Lompat Pagar Masuk Candi Prambanan, Diminta Tiket Masuk Malah Unjukin Tiket Parkir Motor

Indra Fikri - Rabu, 5 Januari 2022 | 15:55 WIB
Facebook.com
Viral, video sepasang bule melompati pagar untuk masuk Candi Prambanan, diminta tiket masuk malah tunjukkan tiket parkir motor.

MOTOR Plus-online.com - Viral, video sepasang bule melompati pagar untuk masuk Candi Prambanan, diminta tiket masuk malah tunjukkan tiket parkir motor.

Rekaman video diunggah oleh akun Suyudi Ahmad di grup Facebook Geger Geden Wilayah Klaten, pada Selasa (4/1/2022).

Pada video tersebut terlihat detik-detik bule pria mengangkat sang wanitanya untuk menaiki pagar, kemudian disusul si pria yang naik sendiri.

Aksi tersebut dilakukan di pinggir setinggi sekitar dua meter di Jalan Raya Solo-Jogja sehingga ramai lalu lalang kendaraan.

General Manager PT Taman Wisata Candi (TWC), pengelola Candi Prambanan, Jamaludin Mawardi membenarkan adanya peristiwa tersebut.

Jamaludin mengatakan, jika viralnya rekaman terjadi pada Minggu (2/1/2022), tetapi tidak mengetahui siapa yang merekam dari seberang.

Menurut Jamal, saat bersamaan ada driver shuttle yang biasa mengantar tamu Prambanan-Boko juga melintas sehingga melihat keduanya melompat pagar.

"Driver shuttle kami juga saat melintas melihat ada 2 orang turis, itu posisinya ada di pagar gerbang pintu tapal batas antara DIY dan Jateng sebelah barat tugu perbatasan itu," kata Jamal.

Baca Juga: Komentator Bule di WSBK Terpukau Lihat Aksi Marshal Sirkuit Mandalika Satu Ini

Baca Juga: Keren, Bule Ini Review Sirkuit Mandalika Pakai Bahasa Indonesia, Sempat Keliling Sirkuit Pakai Drone

Setelah melihat kejadian tersebut, driver langsung melaporkan kepada petugas keamanan yang berjaga di Candi Prambanan.

Source : TribunSolo.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.