Lowongan Kerja Untuk MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika Segera Dibuka, Ini Daftarnya

Indra Fikri - Rabu, 23 Februari 2022 | 12:58 WIB
MotoGP.com
Foto ilustrasi. Lowongan kerja untuk MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika segera dibuka, ini daftar pekerjaannya.

MOTOR Plus-online.com - Lowongan kerja untuk MotoGP Indonesia 2022 di sirkuit Mandalika segera dibuka, ini daftar pekerjaannya.

Managing Director The Mandalika, Bram Subiandoro menyampaikan, ITDC sebagai induk The Mandalika memberi kesempatan kepada warga lokal NTB untuk berpartisipasi di ajang MotoGP Indonesia 2022 (18-20/3/2022).

"Kami akan melibatkan masyarakat lokal NTB untuk event MotoGP Mandalika 2022 ini," kata Bram, dikutip dari TribunLombok.com.

Bram menyebutkan, ia akan menemui karang taruna desa penyangga dan beberapa organisasi pemuda untuk membahas lowongan kerja ini.

Bram nantinya akan ditemani event organizer dari ITDC dan anak perusahaan ITDC untuk melakukan sosialisasi tenaga kerja yang dibutuhkan untuk MotoGP Indonesia 2022.

"Nantinya kami akan menjelaskan mengenai persyaratan dan posisi sebagai apa saat sosialisasi nanti. Selanjutnya kami akan melakukan proses rekrutmen," tambahnya.

Bram menyampaikan, warga lokal yang diberi akses pekerjaan ini nantinya akan berperan banyak di berbagai sektor.

Warga lokal bisa berperan dalam hal waste management, crowd control, ticketing, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Video Naik Kapal Buat Nonton MotoGP Mandalika Lombok Harga Tiketnya Murah Banget

Baca Juga: Foto Kamar Kost di Kawasan Sirkuit MotoGP Mandalika Lombok, Tarif Rp 700 ribu-Rp 900 Ribu

Untuk berbagai posisi tersebut, pihaknya akan segera melakukan proses rekrutmen secepatnya.

Source : TribunLombok.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.