Mobil Pikap Angkut 5 Motor Dibakar Massa di Sumbawa, Tabrak Pemotor Sampai Tewas

Yuka Samudera - Jumat, 4 Maret 2022 | 12:05 WIB
Susi Gustiana
Tabrak pemotor hingga meninggal dunia, mobil pikap yang angkut 5 motor hangus dibakar massa di Sumbawa.

MOTOR Plus-Online.com - Tabrak pemotor hingga meninggal dunia, mobil pikap yang angkut 5 motor hangus dibakar massa di Sumbawa.

Sebuah mobil pikap yang mengangkut lima buah sepeda motor ludes dibakar massa, pada Kamis (3/3/2022).

Penyebabnya karena sopir mobil pikap tersebut menabrak seorang pemotor hingga menyebabkan korban meninggal dunia.

Dikutip dari Kompas.com, pemotor yang menjadi korban berinisial MRS, seorang warga Desa Tatebal, Kecamatan Lenangguar, Sumbawa.

Kasat Lantas Polres Sumbawa Iptu Samsul Hilal juga telah mengonfirmasi dan membenarkan terjadinya kecelakaan tersebut.

Menurut Samsul, kecelakaan terjadi di Jalan Raya lintas Sumbawa-Lunyuk Km 46-47.

Tepatnya di jalan lurus setelah menanjak dan menikung ringan ke kiri dari arah Sumbawa, yaitu di Dusun Rate, Desa Tatebal.

"Kami sudah lakukan olah TKP, mengambil keterangan saksi, dan mengamankan barang bukti," katanya dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Yamaha Vixion Adu Banteng Lawan Mobil, Kondisi Motor Nancep Hingga Pemotor Terkapar di Kap Mobil

Hingga sore hari, pihaknya masih berada di lokasi kejadian dan baru selesai melakukan evakuasi.

"Kami masih lakukan pendalaman atas peristiwa naas tersebut," lanjutnya.

Source : Kompas.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.