Kesal Honda BeAT Curian Gak Hidup, Maling di Probolinggo Tinggalkan Motor Karena Capek Dorong

Yuka Samudera - Sabtu, 21 Mei 2022 | 20:50 WIB
Tribunnews
ILUSTRASI. Perkara kesal Honda BeAT enggak bisa distarter, maling di Probolinggo tinggalkan motor karena capek dorong.

MOTOR Plus-Online.com - Perkara kesal Honda BeAT enggak bisa distarter, maling di Probolinggo tinggalkan motor karena capek dorong.

Kelakuan maling motor satu ini bikin heran namun sekaligus kocak.

Perkara capek mendorong motor curian, pelaku maling motor ini akhirnya meninggalkan Honda BeAT curiannya begitu saja.

Mengutip TribunJatim.com, aksi pencurian motor ini terjadi di Perumahan Graha Timber Permai, Pilang, Kademangan, Kota Probolinggo, namun gagal total.

Kabarnya, para maling ini sudah bersusah payah menuntun motor curian hingga 500 meter biar tak diketahui warga.

Setibanya di area persawahan, sebelah selatan Perumahan, mereka berniat tancap gas.

Sialnya, mesin dua motor Honda BeAT milik korban yang dicuri maling tersebut tak bisa menyala ketika distarter.

Saking habis akal, para maling akhirnya meninggalkan begitu saja dua motor itu di area sawah.

Baca Juga: Bikin Heran, Maling Ban Motor Mulai Marak Menggondol Kaki-kaki Motor, Pelek dan Ban Langsung Lenyap

Alhasil, tindakan pencurian motor ini pun gagal dan kandas di tengah jalan.

Dua motor Honda BeAT yang gagal dicuri pelaku merupakan milik pasutri Zam Zam Nurfaridah (27) dan Vicky Lukmarinda (34).

Source : TribunJatim.com
Penulis : Yuka Samudera
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.