Pertamina Kasih Tahu Mulai Kapan Pembelian Pertalite Wajib Pakai Aplikasi MyPertamina dari Handphone

Aong - Senin, 13 Juni 2022 | 07:15 WIB
MOTOR Plus-online/ A. Ridho
Ilustrasi beli Pertalite pakai aplikasi MyPertamina

"Nanti (pembelian) dengan sistem digitalisasi MyPertamina akan efektif, jadi tidak bisa mengisi berulang," ujar Saleh.

Lantas, mulai kapan beli Pertalite harus menggunakan MyPertamina?

Pjs. Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, SH C&T Pertamina Irto Ginting mengatakan, pembelian BBM menggunakan MyPertamina sudah diberlakukan sejak lama.

Namun terkait pembelian BBM Pertalite harus menggunakan MyPertamina, belum diatur ketentuannya.

"Belum ada ketentuannya (beli Pertalite wajib menggunakan MyPertamina). Tapi kami tetap menyiapkan infrastrukturnya," ujar Irto, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (11/6/2022).

Ia melanjutkan, pembelian BBM Pertalite setelah ditentukan kriteria penerimanya, Pertamina menunggu revisi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 Tahun 2014.

"Berdasarkan kriteria yang ditetapkan nanti, tentu yang akan jadi dasar kami untuk memasukkan dalam sistem digital," ucapnya.

"Yang saat ini kita tunggu adalah finalisasi terkait revisi Perpres 191/2014," imbuh Irto.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Beli Pertalite Harus Pakai MyPertamina, Mulai Kapan?

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.