Benarkah Kurangi Tekanan Angin Ban Motor Saat Hujan Bikin Aman

Muslimin Trisyuliono,Ilham Ega Safari - Sabtu, 9 Juli 2022 | 20:05 WIB
Ryan
tekanan angin ban

Menurutnya, mengurangi tekanan angin ban motor saat hujan adalah mitos.

"Sebenarnya itu mitos, jadi harusnya tekanan angin disesuaikan dengan standar ban," ujar Jimmy.

"Tekanan angin bisa dilihat di dinding ban, kalau ban reguler biasanya di depan 29 dan di belakang 33 psi, plus minus dua," sambungnya.

Jimmy mengungkapkan tidak perlu mengurangi tekanan angin pada ban motor ketika kondisi hujan.

Justru malah akan berbahaya jika tekanan angin ban motor dikurangi saat hujan.

Bahaya yang dimaksud adalah membuat ban motor dapat menjadi lebih licin.

"Karena pada saat dikurangi, daya cengkram di aspal akan berkurang. Di mana permukaan ban justru lebih licin karena grip berkurang," jelasnya.

Baca Juga: Tips Merawat dan Memilih Aki Motor yang Cocok Buat Motor Yamaha

Kendati demikain, Jimmy menerangkan memang ada jenis ban seperti motor trail yang harus dikurangi tekanan angin saat melintas di jalanan tertentu.

"Kalau motor trail untuk medan tanah, batu, memang seperti itu untuk menambah traksi di medan off-road. Tipe bannya pun beda dengan motor jalan raya," pungkasnya.

Source : GridOto.com
Penulis : Muslimin Trisyuliono
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.