Energi Alternatif Selain Listrik untuk Kendaraan, TVS Kembangkan Motor Berbahan Bakar Hidrogen

Aditya Prathama - Senin, 1 Agustus 2022 | 13:00 WIB
Motorcyclenews
TVS kembangkan motor dengan bahan bakar hidrogen, Energi alternatif selain Listrik

Motor Plus-online.com - Energi alternatif selain Listrik untuk motor, TVS kembangkan motor dengan bahan bakar hidrogen.

Isu tentang kendaraan yang ramah lingkungan sedang hangat dibicarakan di Indonesia.

Ternyata bahasan tersebut juga menjadi topik yang hangat diperbincangkan diseluruh dunia.

Kendaraan konvensional termasuk motor berbahan bakar bensin, menghasilkan gas CO2 yang merupakan salah satu penyebab pemanasan global.

Terkait isu tersebut banyak pabrikan yang membuat kendaraan yang lebih ramah lingkungan, salah satunya motor listrik.

Motor listrik bukan satu-satunya energi ramah lingkungan yang dapat digunakan, alternatif lain motor juga dapat menggunakan bahan bakar hidrogen sebagai pengganti bensin.

Mengutip Motorcyclenews.com bahan bakar hidrogen telah ada selama beberapa dekade, tetapi masih dipandang sebagai teknologi ruang angkasa.

Teknologi ini lebih banyak digunakan di Stasiun Luar Angkasa Internasional seperti NASA.

Baca Juga: NIU Optimis Soal Penjualan, Motor Listrik Modifikasi Bakal Habis Dalam Dua Minggu

Saat ini, pemerintah dunia sedang berkumpul untuk mengakhiri penjualan kendaraan penghasil CO2 pada tahun 2035.

Source : Motorcycle News
Penulis : Aditya Prathama
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.