Davigo Jalani Uji Tipe, Siap Ramaikan Pasar Motor Listrik Nasional

Ardhana Adwitiya - Kamis, 22 September 2022 | 12:40 WIB
Dok. Davigo
Motor listrik Davigo resmi jadi motor listrik nasional, sedang jalani uji tipe agar legal di jalan.

MOTOR Plus-online.com - Motor listrik Davigo milik PT Davigo Artha (DAL) Luas sedang jalani pengujian tipe, siap ramaikan pasar motor listrik nasional.

Motor listrik Davigo jadi sorotan saat gelaran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 bulan Juli lalu.

Kabar bagus, kini Davigo resmi menjadi motor listrik nasional.

Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (Dirjen Ilmate), Kementrian Perindustrian (Kemenperin) telah mengeluarkan Kode Perusahaan dan Nomor Identifikasi Kendaraan (NIK) untuk motor listrik Davigo.

Kode Perusahaan dan NIK untuk motor listrik Davigo itu dikeluarkan pada Senin (19/9/2022).

Saat ini Davigo sedang menjalani pengujian tipe sebagai langkah untuk diakui sebagai motor listrik legal di jalan raya.

"Dengan dikeluarkan NIK ini, Davigo sangat optimis bisa menjadi motor listrik pilihan utama masyarakat Indonesia dikarenakan keunggulannya terutama dari jarak tempuh terjauh," kata Glora Slucky, Chief Marketing Officer PT Davigo Artha Luas dikutip dari rilis yang diterima MOTOR Plus-online, Kamis (22/9/2022).

Davigo telah memperkenalkan tiga motor listrik sekaligus, yakni Space, Dragon, Forza.

Baca Juga: Motor Listrik Davigo Asal Indonesia di PEVS 2022, Beri Garansi Penggerak Hingga 4 Tahun

Untuk Dragon dan Forza akan launching di awal november mendatang.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular