Ganti Pelat Nomor Hitam yang Hilang Jadi Putih Ternyata Syaratnya Mudah dan Murah

M. Adam Samudra,Aong - Kamis, 22 September 2022 | 23:02 WIB
NTMC Polri
Gambar ilustrasi. Penerapan pelat nomor putih meluas, pelat hitam bakal ditilang?

MOTOR Plus-online.com - Di sejumlah daerah kini sudah mengeluarkan pelat nomor latar belakang putih untuk menunjang ETLE.

Ganti pelat nomor hitam yang hilang jadi putih ternyata syratnya mudah dan murah segera urus agar aman. 

Pelat nomor motor atau mobil yang hilang berisiko tidak aman karena bisa ditilang atau tidak mudah dilacak bila dicuri.

Nopol kendaraan yang hilang terjatuh atau rusak bisa langsung diurus untuk bisa mendapatkan pengganti baru.

Jika masa berlakunya dekat dengan pengurusan pajak lima tahunan, bisa sekalian dilakukan pergantian pelat nomor putih.

Hal tersebut seperti disampaikan oleh Kasubdit STNK Direktorat Registrasi dan Identifikasi (Ditregident) Korlantas Polri Kombes Pol Priyanto.

"Jika pelat nomor tersebut hilang pergantian bisa langsung mendapatkan pelat nomor putih. Tapi tentu harus membayarkan PNBP," kata Kombes Pol Priyanto, Selasa (20/9/2022).

"Tapi, sebelum masa pelat nomor belum habis mau ganti putih bisa saja, tapi yaitu harus bayar PNBP. Namun sebenarnya pada prinsipnya pelat putih diprioritaskan bagi kendaraan pajak 5 tahun, kendaraan baru dan mutasi," jelasnya.

Baca Juga: Bikers Harus Tahu, Ini Dia Jenis-jenis Pelat Nomor Yang Berlaku Pada Kendaraan Listrik

Baca Juga: Benarkah Pelat Nomor Kendaraan Dibeli Cash dan Kredit Ada Perbedaan, Polisi Kasih Penjelasan Sebenarnya

Penulis : M. Adam Samudra
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.