Sejarah Motor Injeksi Di Indonesia, Sempat Bikin Takut Saat Mogok

Erwan Hartawan - Selasa, 27 September 2022 | 21:00 WIB
Dok AHM
Sejarah motor injeksi di Indonesia

Mengutip laman situs AHM jelaskan jika tekonologi dengan kepajangan Programme Fuel Injection (PGM-FI) ini adalah sistem suplai bahan bakar yang dikontrol secara elektonik sehingga memasok bahan bakar dan oksigen lebih optiamal untuk kebutuhan mesin dalam setiap keadaan.

Teknologi PGM-FI di dukung untuk hasil optimal seperti ECM (Engine Control Modul), injector, fuel pump, Throttle Position Sensor (TPS), Intake Air Temperature (IAT), Manifold Air Pressure (MAP), Engine Oil Temperature (EOT) dan Sensor O2.

Saat kunci kontak diputar ke posisi ON, fuel pump langsung bekerja sekitar 2 detik untuk memberi tekanan melalui selang bahan bakar. Lalu ketika saklar electric starter ditekan, sensor-sensor sebut akan memberi input ke ECM.

Secara keseluruhan, sistem kerja injeksi dikontrol oleh ECM berdasarkan input dari sensor sehingga membuat motor mempunyai performa lebih baik, irit bahan bakar dan ramah lingkungan.

Ada empat Keunggulan Teknologi PGM-FI yaitu ramah lingkungan, irit bahan bakar, bertenaga, hingga perawatan yang mudah.

Setiap kerusakan yang terjadi secara otomatis indikator malfunction yang terdapat dalam speedometer akan menunjukkan dengan jumlah kedipan.

Tidak usah risau, Team Instructor Training Center Wahana memberikan beberapa tips jika konsumen motor teknologi injeksi mengalami mogok dijalan.

Baca Juga: Muncul Kawasaki W175 2023 Versi Injeksi di India, Harga Mulai Rp 27 Jutaan

Perhatikan dan pastikan bahwa penyebab mesin mati bukan karena over heat atau panas berlebih karena oli mesin habis.

Panas berlebih adalah salah satu penyebab mesin mendadak mati atau hilang tenaga alias ngempos.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.