Yamaha FreeGo 125 Connected Rilis Tanpa Versi ABS di IMOS 2022, Ini Alasannya

Mohammad Nurul Hidayah,Yuka S. - Kamis, 3 November 2022 | 18:18 WIB
Erwan Hartawan/MOTOR Plus-online
Resmi rilis di IMOS 2022, Yamaha FreeGo 125 Connected tidak ada versi ABS, ternyata ini alasannya.

MOTOR Plus-Online.com - Resmi meluncur di IMOS 2022, Yamaha FreeGo 125 Connected tidak ada versi ABS, ternyata ini alasannya.

Yamaha Indonesia kembali meluncurkan produk terbarunya di ajang IMOS 2022 yaitu Yamaha FreeGo 125 Connected terbaru.

Yamaha FreeGo 125 Connected resmi dirilis PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) di IMOS (Indonesia Motorcycle Show), hari ini (3/11/2022).

Yang menarik, tidak ada lagi varian Yamaha FreeGo 125 Connected yang dilengkapi dengan teknologi rem ABS (Anti-lock Braking System).

Dyonisius Beti selaku Executive Vice President PT YIMM memberikan penjelasan mengapa fitur rem ABS tidak hadir di Yamaha FreeGo Connected.

"Teknologi rem ABS di motor bermesin 125 cc bisa dipakai, tetapi harganya akan tinggi," ucap Dyon sapaan akrabnya saat acara launching di JCC Senayan, Jakarta dikutip dari GridOto.

Dyon menambahkan, Yamaha FreeGo Connected ini sendiri termasuk dalam model standar di jajaran motor yang dijual Yamaha.

"Di standar class ini kebutuhan akan teknologi rem ABS tidak se-urgent pada jajaran motor yang ada di kelas tinggi seperti Maxi Yamaha. Makanya, pada update kali ini kami fokus pada penambahan dan peningkatan fitur lain," ujarnya.

Nurul
Yamaha FreeGo 125 Connected tidak tersedia varian ABS

Baca Juga: Pilihan Warna Yamaha FreeGo 125 2022, Harganya Beda-beda Nih

Yamaha FreeGo Connected sudah dilengkapi dengan fitur Y-Connect yang bisa membuat motor terkoneksi dengan smartphone.

Source : GridOto.com
Penulis : Mohammad Nurul Hidayah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.