Iker Lecuona Crash di FP2 WSBK Mandalika 2022, Langsung Meringis Kesakitan

Erwan Hartawan - Jumat, 11 November 2022 | 14:21 WIB
Twitter
Iker Lecuona usai crash di FP2 WSBK Mandalika 2022

MOTOR Plus-Online.com - FP2 WSBK Mandalika 2022 berlangsung seru pada Jumat (11/11/2022) ini.

Namun sayangnya, FP2 WSBK Mandalika sempat terhenti lantaran pembalap mengalami crash.

Dimana pembalap Honda, Iker Lecuona mengalami highside di Tikungan 4 pada FP2 menyisakan 32 menit akhir.

Ia pun langsung terlihat kesakitan saat dibopong marshal Sirkuit Mandalika.

Saat ini Iker Lecuona telah dibawa ke klinik mobile untuk pemeriksaan lebih lanjut yang menyebabkan Lecuona terdampar di urutan 14 tercepat pada FP2 WSBK Mandalika 2022.

Sementara untuk hasil FP2 WSBK Mandalika 2022, Alvaro Bautista menutup sesi latihan Jumat dengan torehan waktu tercepat.

Ia berhasil mengungguli pemimpin sesi pagi Toprak Razgatlioglu dalam prosesnya.

Pembalap aruba.it Ducati itu menunggu hingga menit akhir untuk mencatatkan laptime 1 menit 33,626 detik, satu-satunya yang berada di bawah batas 1:34.

Baca Juga: Sebelum Balap WSBK Mandalika 2022 Alvaro Bautista Selfie Bareng Pecco Bagnaia, Ada Kata-kata Khusus

Posisi kedua ditempati oleh Toprak, yang mengira catatan waktunya cukup baik untuk menutup hari Jumat di puncak. ]

Namun, ia justru tertinggal 0,462 detik dari pemimpin klasemen.

Ducati menunjukkan keunggulan performa Panigale V4 dengan Michael Rinaldi menempati posisi ketiga, terpaut 0,964 detik.

Menjadi pembalap pertama yang melakukan time-attack, kecepatan Jonathan Rea hanya cukup baik untuk urutan keempat, terpaut 0.969 detik, dengan pembalap GRT Yamaha yang akan pindah ke Bonovo BMW, Garrett Gerloff, melengkapi lima besar.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.