Radiator Motor Bakal Karatan Jika Diisi Air Biasa, Benarkah Demikian?

Parwata,Albi Arangga - Minggu, 20 November 2022 | 10:45 WIB
Dok. AHM
Benarkah radiator bisa berkarat bila diisi air biasa?

MOTOR Plus-Online.com - Banyak anggapan akalu radiator motor bisa jadi berkarat bila diisi dengan air biasa, benarkah demikian?

Mengisi radiator dengan menggunakan air biasa sepertinya sudah jadi kebiasaan bagi sebagian bikers.

Terlebih pada prinsipnya jangan sampai radiator kosong tidak ada airnya.

Persoalan baru muncul saat ada anggapan kalau radiator bakal berkarat bila diisi air biasa.

Vincentius Yosafat Fransiscus, Marketing coolant merek Vitesse, air biasa seperti air keran memang tidak diperbolehkan untuk mengganti peran coolant kecuali dalam kondisi darurat.

"Kondisi darurat itu seperti misal air radiator kalian tiba-tiba bocor ketika turing dan sulit mencari coolant," buka Vincent

"Nah dalam kondisi tersebut bisa dipakai air keran atau air mineral sebagai pengganti coolant," imbuhnya.

Dok Motor Plus
Ilustrasi radiator motor.

Baca Juga: Biar Irit Bensin, Segini Harga Ganti Filter Fuel Pump Motor dan Waktu Penggantiannya

Dalam air keran atau air mineral terdapat kandungan mineral yang bisa membuat bahan besi seperti radiator motor jadi rawan karat.

Source : GridOto.com
Penulis : Parwata
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.