Asyik Beli Motor Listrik Tahun Depan Dapat Subsidi Rp 6,5 Juta, Dipastikan Luhut

Ardhana Adwitiya - Rabu, 30 November 2022 | 17:10
Ilustrasi motor listrik. Bakal ada subsidi untuk motor listrik dari Pemerintah hingga Rp 6,5 juta, disampaikan Luhut Binsar Pandjaitan.
Galih Setiadi/MOTOR Plus-online
Galih Setiadi/MOTOR Plus-online
Ilustrasi motor listrik. Bakal ada subsidi untuk motor listrik dari Pemerintah hingga Rp 6,5 juta, disampaikan Luhut Binsar Pandjaitan.

MOTOR Plus-online.com - Asyik beli motor listrik tahun depan dapat subsidi Rp 6,5 juta dari Pemerintah, dijelaskan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan.

Bikers yang kepikiran beli motor listrik kayaknya bakal mundur ke awal tahun 2023 mendatang deh.

Soalnya pemerintah berencana memberikan subsidi untuk pembelian motor listrik.

Setiap motor listrik yang dibeli akan mendapat subsidi dari pemerintah sebesar Rp 6 juta sampai Rp 6,5 juta.

Hal tersebut dipastikan Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan.

"Makanya segera ini sekarang mobil listrik kita luncurkan dengan subsidi,"kata luhut Binsar Pandjaitan dikutip dari Kompas.com, Rabu (30/11/2022).

"Sepeda motor kita lagi finalisasi berapa juta kita mau kasih subsidi," sambungnya.

"Mungkin Rp 6 juta, kalau di Thailand mungkin Rp 7 juta," tambahnya.

Baca Juga: ALVA Resmikan ALVA Experience Center di SCBD, Siap Jual Motor Listrik ALVA One

"Kalau kita mungkin Rp 6,5 juta atau berapa kira-kira berkisar segitu," jelasnya.

Source : Kompas.com
Editor : Ahmad Ridho

TERPOPULER